Saturday 6 February 2010



Seorang gadis berusia 11 Tahun asal Amerika Serikat baru-baru ini melahirkan seorang bayi laki-laki."Putriku dan bayi baik-baik saja, dan bayi benar-benar tampan," kata ibu dari gadis kecil itu. Nama gadis kecil dan keluarganya dirahasiakan untuk melindungi privasi mereka.

Menurut Dr Manny Alvarez, editor kesehatan FoxNews.com, usia semuda gadis dapat menyebabkan bahaya yang signifikan(dalam melahirkan).

Sebuah laporan yang di publikasikan oleh Guttmacher Institute, kehamilan pada remaja di AS meningkat 3% pada tahun 2006. "Tapi kasus ini bukan hanya tentang kehamilan pada seorang remaja" kata Dr Abdulla Al-Khan, seorang dokter kandungan terkemuka "tapi ini tentang pra-remaja yang tubuhnya belum pada saatnya untuk mengandung bayi".

"Tubuhnya jelas belum mampu untuk menanggung sebuah kehamilan dengan perawakannya yang masih kecil," tambah Al-Khan. "Payudaranya secara ekstensif belum berkembang untuk menyusui, tulang-tulangnya belum cukup kuat untuk menanggung beban tubuh kandungan, dan kemungkinan terburuk bahwa hal ini dapat menghentikan pertumbuhan ibu 'muda' tersebut."

"Pikirkan tentang betapa sulitnya kehamilan untuk seseorang berusia 20-an atau 30-an ... sakit, nyeri, dan kurang tidur," Al-Khan. "Sekarang bayangkan hal itu terjadi pada anak kecil."

Belum lagi masalah-masalah psikologis yang terkait dengan pra-kehamilan remaja karena hamil pada usia 10 tahun secara mental belum siap untuk melahirkan, Al-Khan. Gadis itu masih bergantung pada keluarganya sendiri untuk mengurus dirinya, namun dia kini memiliki seorang anak yang bergantung pada dirinya. "Dia punya rencana hidupnya sendiri, dan belum ada kehidupan lain yang harus didahulukan," kata Ablow.

Menurut Institut Guttmacher, hampir setengah dari semua anak-anak usia 15-19 tahun di Amerika Serikat telah berhubungan seks setidaknya satu kali. Pada tahun 2002, sekitar 13 persen perempuan yang belum menikah usia 15-19 telah berhubungan seks sebelum usia 15, menurut penelitian think tank.
Al-Khan mengatakan, kemungkinan besar tindakan aborsi akan muncul dalam kasus ini, karena menjalani sebuah kehamilan beresiko lebih besar daripada melakukan aborsi.

Usia termuda pada kasus kehamilan anak terjadi pada tahun 1939 di Lima, Peru, Lina Medina berusia enam tahun saat ia hamil dan melahirkan seorang bayi.


Source : FoxNews.com

Hamil di usia yang udah cukup aja ribet banget apa lagi masih umur segitu ya
Kejadian terakhir yang di bulgaria, sekarang amerika gak mau kalah..hehe
Blog Widget by LinkWithin

2 comments:

Yahya said...

emang dunia ini lama lama menjadi gak karuan...

Ninneta - MissPlum said...

11 tahun? astaga.... amit amit... *knockonwood*